Pelatihan Tata Kelola Keuangan Desa bagi Kaur Keuangan Tahun 2019

Jum’at, 30 Agustus 2019, Balai Pemerintahan Desa di Lampung kembali menyelenggarakan kegiatan pelatihan “Pengelolaan Tata Kelola Keuangan Desa bagi Kaur keuangan” Tahun Anggaran 2019.

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama 5 (lima) hari kalender terhitung mulai tanggal 26 sampai dengan 30 Agustus tahun 2019, kegiatan yang dilaksanakan di Kantor Balai Pemerintahan Desa di Lampung, Jl. Trans Sumatera KM. 25, Candimas, Natar, Lampung Selatan ini diikuti oleh 30 (tiga puluh) orang peserta yang berasal dari 9 (sembilan) provinsi di wilayah kerja Balai Pemerintahan Desa di Lampung.

Berbagai materi yang berkenaan dengan Tata Kelola Keuangan Desa yang merujuk pada Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 20 Tahun 2018 tentang Pengelolaan keuangan Desa, disajikan oleh fasilitator-fasilitator Balai Pemerintahan Desa di Lampung yang sudah disertifikasi oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi. Selain Kegiatan belajar dalam ruangan, pada kegiatan tersebut juga di lakukan kunjungan lapang ke Desa Tulung Agung, Kecamatan Gading Rejo, Kabupaten Pringsewu, dengan harapan peserta dapat memperoleh pengalaman baru sekaligus dapat membandingkan Tata Kelola Keuangan Desa di lokasi kunjungan lapang dengan Desa asal peserta.

Semoga materi-materi yang sudah diberikan, dapat diimplementasikan di tiap desa masing-masing peserta.